Cara Membuat Slide Di Power Point



Bagaimana cara membuat Slide Power Point?
-          Membuat slide baru
-          Mengganti tema slide
-          Membuat efek animasi
Bagaimana cara menampilkan Slide Persentase?

Bagaimana cara membuat slide power point?

Untuk membuat slide sangat mudah, tidak ada yang sulit dan bahkan dapat dilakukan oleh siapapun walaupun itu orang yang baru pertama kali belajar membuat slide sekalipun. Umumnya orang menggunakan aplikasi power point untuk membuat sebuah dokumen persentase mereka. Penggunaan aplikasi inipun sangat mudah, sehingga dapat langsung dipraktekan dan mudah dimengerti oleh orang orang yang baru menggunakannya. Untuk membuat slide pada Microsoft office Power Point, anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini:

Silahkan buka dan jalankan aplikasi Power point anda dan akan terlihat window dimana anda dapat langsung membuat slide pertama anda. Silahkan isi slide anda pada lembaran kosong tersebut.

Gambar: 1 Membuat slide power point


Click To Add Title: Isi dengan judul slide anda
Click to add subtitle: Isi dengan materi atau deskripsi slide anda.

Sebagai contoh anda dapat melihat slide berikut ini:

Gambar: 2 Contoh slide power point


Membuat Slide Baru
Ketika anda sudah berhasil membuat slide pertama, untuk langkah selanjutnya buatlah dokumen slide baru atau slide berikutnya dengan cara KLIK NEW SLIDE pada bagian kiri atas aplikasi, tepatnya dibawah menu DESIGN. Untuk lebih jelasnya silahkan lihat gambar berikut.

Gambar: 3 Membuat slide baru


Mengganti Tema Slide
Salah satu yang membuat slide anda menarik adalah Tema. Sesuaikan tema slide anda agar tampak lebih bagus. Untuk mengganti tema atau Design template Slide, KLIK Pada Menu Design kemudian sesuaikan tema anda dengan cara mengklik salah satu tema pada menu tersebut.

                     Gambar: 4 mengganti tema slide


Bagaimana cara membuat Efek animasi?
Setelah anda selesai membuat slide, maka anda akan menampilkan hasil slide anda tersebut sebagai bentuk persentase atas slide yang anda buat. Pada saat proses persentase maka aka nada transisi pergantian slide (slide show) yang mana akan tidak menarik jika tidak ada efek transisinya. Nah untuk membuat animasi pergantian slide, anda dapat mengikuti langkah berikut ini:

Klik pada menu Animations, dan Aplikasikan Salah satu efek animasi yang anda suka. Andapun dapat mereview efek animasi tersebut dengan cara mengklik Button Preview pada menu bagian kiri atas.


                  Gambar: 5 Menambahkan Efek Animasi


Bagaimana cara menampilkan Slide Persentase?
Selesai membuat Slide? Lalu apa selanjutnya?
Menampilkan Hasil slide yang anda buat. Setelah seseorang membuat slide, maka langkah berikutnya yang harus mereka lakukan adalah mem-persentasekan slide mereka kepada audiens.

Untuk menjalankan persentase slide, klik tomblog slide show pada bagian kanan bawah. Atau bisa juga dengan cara klik pada Menu Slide Show, From Beginning


Gambar: 6 Menampilkan Persentase slide



Nah itu dia langkah langkah membuat slide di power point.. mungkin itu saja yang dapat admin bagikan kepada teman teman semoga dapat bermanfaat dan berguna. Terima kasih telah membaca artikel kali ini dengan judul CARA MEMBUAT SLIDE DI MICROSOFT OFFICE POWER POINT..

Comments

Popular posts from this blog

Cara Mengisi Kode Pos di Pendaftaran Online Rekening BRI

Cara Membuat Hyperlink Di WPS Android

PLN 123 Tidak bisa dihubungi? Cara Menghubungi PLN (Nomor PLN) dari HP