Membuat Password Di Laptop

Membuat Password Di Laptop. Supaya tidak diotak atik oleh orang lain atau teman dekat, anda mungkin perlu memberikan kemanan untuk laptop anda salah satu caranya adalah dengan memberi atau membuat password pada laptop. Sama halnya seperti pada handphone, di laptop windows 7 juga tersedia opsi untuk mempasword device anda. Berikut cara men settingnya di laptop anda.

Pertama buka menu control panel, klik pada tombol start windows Pada pencarian ketikkan “USER ACCOUNT” anda bisa membuat password dari sana. Klik enter pada hasil pencarian USER ACCONT klik CREATE a Password for your account dan tentukan password anda. Terakhir klik Create password. Penggunaan password pada laptop di windows 7 Bebas, anda bisa menggunakan satu titik (.) sekali spasi, angka, huruf, kata, dan apapun password yang anda inginkan. Usahakan password tetap mudah untuk diingat dan jangan memilih password yang terlalu rumit karena dikawatirkan anda lupa dengan password anda sendiri.

Memberi kode keamanan/ password berarti  keamanan dan data-data laptop lebih aman. Kadang-kadang ada teman yang sering iseng copy data yang kita miliki sehingga dengan cara ini paling tidak bisa membatasi dan mencegah hal hal yang tidak diingkan. Men set up password pada laptop ini sangat mudah dilakukan, silahkan praktekkan sendiri cara tersebut untuk membuat password di laptop anda. Memang saya tidak menyertakan gambar namun caranya sangat mudah dipahami.

Memberi password pada laptop merupakan salah satu cara untuk memberikan keamanan pada laptop. Untuk melindungi data di dalam hardisk, anda juga bisa membuat password pada data atau drive anda. Cara ini disebut dengan BitLocker dan merupakan fasilitas juga yang bisa digunkaan untuk mempassword hardisk anda. Jika ingin mengaktifkannya, cukup klik kanan pada drive yang diinginkan misalnya drive D kemudian pilih Turn ON BitLocker dan tentukan password. Cara ini pas jika misalnya laptop digunakan lebih dari 1 orang, sehingga masing masing punya drive disk sendiri dan bisa dipassword..

Demikian info kali ini mengenai bagaimana cara password laptop/ windows 7 anda, dan juga fungsi BitLocker pada windows 7, selamat mencobanya..!


Comments

Popular posts from this blog

Cara Mengisi Kode Pos di Pendaftaran Online Rekening BRI

Cara Membuat Hyperlink Di WPS Android

PLN 123 Tidak bisa dihubungi? Cara Menghubungi PLN (Nomor PLN) dari HP