Syarat, Cara, Dan Biaya Membuat SIM C



SIM C untuk sepeda motor/ Roda dua dan cara Pengurusannya - Punya tunggangan baru belum lengkap rasanya kalau sertifikat mengemudi belum ada di tangan, selain sebagai bukti kemahiran dan pemahaman dalam berlalu lalang, eh berlalu lintas (maksudnya ) dengan baik dan benar, juga sebagai akses penting kelancaran berkendara khususnya ketika perjalanan jauh tanpa ada interupsi razia oleh petugas di jalan (pengalaman). Berniat mengurus sim c? Langsung saja persiapkan hal hal berikut...

Syarat Membuat/ Mengurus SIM C

Sebelum berangkat, sempatkan untuk fotocopy KTP dan bawa serta KTP asli. Selain itu siapkan juga sejumlah uang untuk biaya pembuatan sim c, sekitar 100rb dan biaya untuk membuat surat keterangan sehat sekitar 25-30 ribuan

Cara pembuatan SIM C

Datang langsung ke Polres di kabupaten (Sesuai KTP) dengan membawa serta syarat2 diatas, khusus untuk surat kesehatan, buatnya di Polres aja supaya gak repot. untuk itu, setelah nyampe di Polres, langsung ambil/ minta surat keterangan sehat di klinik sekitaran Polres biayanya sekitar 25 ribuan. Jika sudah, langsung ambil formulir yang sudah disiapkan di tempat pendaftaran. Silahkan isi formulir dengan benar lalu berikan formulir beserta berkas yang lainnya (Fotocopy KTP, Surat Sehat) ke petugas yg melayani pendaftaran/ pemohon sim c.

Siap siap nama anda di panggil untuk selanjutnya menjalani tes, 

(Tenang, pada tahap ini anda bisa nyantai sambil ngopi, atau ngelinting rokok sebab ngantrinya puanjang.. Bisa berjam jam)

 yaitu tes teori dan tes praktek. Pastikan untuk lulus kedua ujian wajib ini. Tes teori adalah tes yang dilakukan lewat komputer yang mengharuskan peserta menjawab soal-soal berkaitan aturan-aturan berlalu lintas, khususnya bagi rider sepeda motor/ roda dua. Di Polres tempat saya mengurus sim, ujian teori berupa video animasi AVIS yang menampilkan seorang pengendara motor yang sedang berkendara, lalu peserta diminta menjawab benar atau salah yang dilakukan si rider lewat perangkat yang bernama mouse...

Jika berhasil dan dinyatakan lulus ujian teori, saatnya selebrasi dan coret coret baju (plak..) salah, maksudnya harus menjalani proses selanjutnya yaitu ujian praktek, nahloo disini banyak yang gagal tapi memang begitulah prosedurnya.. Petugas akan dengan senang hati menyerahkan sepeda motornya sesaat buat peserta yang disaat bersamaan harus mampu melewati halang rintang yang sudah disediakan..

Jika sudah lulus kedua ujian tersebut, tahap terakhir tinggal pemotretan dan ambil card SIM C anda dengan senang hati. Tapi kalo gak lolos salah satunya saja, siapkan waktu luang untuk mengulang di minggu depan. Demi hemat waktu, tenaga, dan biaya ada baiknya mempersiapkan diri untuk melewati semua tes yang ada, banyak info mengenai soal dan jawaban ujian teori sim beserta jawaban di laman google, juga video ujian praktek pembuatan sim c yang beredar di youtube untuk dipelajari.

Sekian info kali ini mengenai cara mengurus sim C, syarat dan biayanya semoga bermanfaat
Terimakasih...

Comments

Popular posts from this blog

Cara Mengisi Kode Pos di Pendaftaran Online Rekening BRI

Cara Membuat Hyperlink Di WPS Android

PLN 123 Tidak bisa dihubungi? Cara Menghubungi PLN (Nomor PLN) dari HP