Cara Mudah Convert File Pdf Ke DOC Dan Sebaliknya Online



Cara mudah convert file pdf ke Doc Dan Sebaliknya. Sekarang convert file/ dokumen pdf ke doc atau sebaliknya doc ke pdf bisa dilakukan dengan mudah tanpa aplikasi tambahan yang lain. Dalam hal ini menggunakan sebuah tool atau add on gratis dari situs “fromdoctopdf” yang dapat langsung di pasang di browser komputer anda baik itu internet explorer maupun Mozilla firefox. Sementara untuk browser lain belum bisa menggunakan tool converter dari situs “fromdoctopdf” ini. Kita dapat menconvert file doc ke pdf atau sebaliknya gratis secara online lewat situs fromdoctopdf namun sebelumnya anda harus menginstall dulu file dari situs ini sehingga dapat diaplikasikan pada browser. Berikut caranya.

1.               Buka situs berikut pada browser anda, www.fromdoctopdf.com lalu download tool tersebut, klik pada tombol download, seperti pada gambar berikut ini.

cara convert pdf ke doc dan doc ke pdf online
2.               Setelah itu akan muncul jendela file download seperti gambar dibawah ini, jika muncul pesan tersebut, pilih “RUN

cara convert pdf ke doc dan doc ke pdf online

3.               Tunggu proses download file sampai selesai dan jika muncul kembali pesan “do you want to run this software?” klik saja “RUN” untuk melanjutkan installasi. Terakhir anda cukup mengklik “INSTALL” pada jendela aplikasi from doc to pdf ikuti langkah langkah installasinya sampai selasai.

Sekarang anda sudah bisa mengconvert file doc atau pdf secara langsung dengan browser internet explorer atau Mozilla firefox anda. Saya sendiri menginstall aplikasi ini pada kedua browser tersebut. Dengan ini maka mengconvert file doc ke pdf atau sebaliknya, pdf ke doc bisa lebih mudah dan cepat secara online. Untuk melakukannya, anda cukup menjalankan browser anda atau membuka tab baru pada browser tersebut maka anda akan mendapati halaman depan dari “from doc to pdf”.

Misalnya anda akan menconvert file doc ke pdf, maka klik pada tombol “Convert to pdf” seperti pada gambar berikut. Cari file yang ingin anda convert dengan mengklik “browse” lalu klik “convert to pdf” untuk menconvert. Tunggu beberapa saat proses converting online ini dan jika sudah selesai maka akan muncul link downloadnya, lalu download file tersebut.

cara convert pdf ke doc dan doc ke pdf online

Begitu juga jika ingin mengconvert file pdf ke doc, cukup klik pada “convert to doc” pada laman ini. Itu dia informasi kali ini yang dapat dibagikan mengenai cara convert dokumen doc ke pdf atau sebaliknya pdf ke doc.

Comments

Popular posts from this blog

Cara Mengisi Kode Pos di Pendaftaran Online Rekening BRI

Cara Membuat Hyperlink Di WPS Android

PLN 123 Tidak bisa dihubungi? Cara Menghubungi PLN (Nomor PLN) dari HP