Mengubah Google Mail (gmail) Ke Bahasa Indonesia

Mengubah Google Mail (gmail) Ke Bahasa Indonesia

Bahasa dalam gmail dapat disesuaikan/diubah ke berbagai bahasa yang diinginkan. Termasuk ke bahasa indonesia, jika sebelumnya antarmuka akun gmail anda dalam bahasa inggris, anda dapat mengubahnya ke bahasa Indonesia. beberapa bahasa yang tersedia di gmail adalah; Afrikaans, Amhar, Arab, Armenia, Azerbaijan, Basque, Bengali, Bulgaria, Burma, Ceska, Cherokee, Denmark, Estonia, Finlandia, Galisia, Georgia, Gujarati, Hindi, Hongaria, Ibrani, Indonesia, Inggris AS, Inggris BR, Irlandia, Islandia, Italia, Jepang, Jerman, Kannada, Katala, Khmer, Korea, Kroasia, Laos, Latvia, Lithuania, Melayu, Malayalam, Marathi, Mongolia, Myanmar, Nepal, Norwegia, Perancis, Perancis (Kanada), Persia, Polandia, Portugis (Brasil dan Portugal), Rumania, Rusia, Serbia, Sinhala, Slowakia, Slovenia, Spanyol, Spanyol (Amerika Latin), Swahili, Swedia, Tagalog, Tamil, Telugu, Thai, Tionghoa (Hong Kong),Tionghoa Sederhana, Tionghoa Tradisional, Turki, Ukraina, Urdu, Vietnam, Welsh, Yunani, atau Zulu.

Dengan mengubah bahasa antarmuka di gmail, beberapa fitur yang tersedia dalam bahasa inggris mungkin tidak tersedia di bahasa indonesia atau bahasa yang dipilih. Perlu diingat juga bahwa bahasa yang dapat diubah ke bahasa indonesia pada gmail hanya pada antarmukanya saja. Tidak dengan pesan yang dikirim ataupun diterima di google mail.

Cara Mengubah bahasa antarmuka gmail ke Bahasa Indonesia:

Untuk mengubah Bahasa
1. Masuk ke akun gmail ( mail.google.com )
2. Klik pada icon roda/ pengaturan dibagian kanan atas
3. Pada bagian atas halaman, pilih Bahasa Indonesia pada "bahasa tampilan Gmail" dibagian "Bahasa"
4. Klik Simpan Perubahan untuk menyimpan pengaturan.

Selesai, kini bahasa antarmuka gmail menjadi bahasa Indonesia. Coba muat ulang halaman gmail (F5) pada browser..

Comments

Popular posts from this blog

Cara Mengisi Kode Pos di Pendaftaran Online Rekening BRI

Cara Membuat Hyperlink Di WPS Android

PLN 123 Tidak bisa dihubungi? Cara Menghubungi PLN (Nomor PLN) dari HP